Jumat, 31 Mei 2013

CARA MEMASAK STEAK & SAUS STEAK .

resep steak daging sirloin
resep steak daging sirloin
Bahan Steak Daging:
  • 4 potong daging sirloin steak masing-masing 200 g, siap pakai
  • 2 sdm mentega
Bumbu Rendaman Daging

  • 2 sdm saus BBQ botolan 
  • 1 sdm kecap jepang
  • 1 sdm minyak sayur
  • 1 sdm saus hoisin
  • 1 sdt bawang putih parut
  • 1 sdt jahe parut
Saus:
  • 1 sdm mentega
  • 150 g bawang Bombay, belah dua, iris melintang tipis
  • 1/2 sdm tepung terigu
  • 150 ml susu segar
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
Pelengkap
  • kentang goreng
  • wortel rebus
  • buncis rebus

Cara Membuat Steak Sirloin:
  1. Lumuri potongan daging dengan Bumbu Bumbu Rendaman Daging. Biarkan selama 1 jam agar bumbu meresap.
  2. Panaskan mentega dalam wajan dadar berdasar tebal. Masak tiap potongan daging hingga matang kedua sisinya. Angkat.
Saus Steak:
  1. Panaskan mentega hingga leleh. Masukkan bawang Bombay, aduk hingga layu.
  2. Taburi tepung terigu, aduk hingga agak kecokelatan.
  3. Tuangkan susu, aduk hingga licin, kental, dan mendidih.
  4. Bubuhi garam dan merica.Angkat
Penyajian:
Iris tiap potongan steak daging 1 cm, siram Saus di atas daging dan tambahkan bahan pelengkap .
untuk 4 porsi
Tip
  • Saus BBQ: Salah satu jenis saus yang biasa dipakai untuk daging steak dan barbekyu. Berwama cokelat tua dan kental. Dibuat dari saus tomat, kecap, dan rempah. Dijual dalam kemasan botol di pasar swalayan.
  •  Saus Hoisin: Saus yang dibuat dari fermentasi kedelai yang dibubuhi berbagai bumbu. Berwama cokelat gelap dan agak kental. Cita rasa manis dan khas. Dikemas dalam kemasan botol.

tips sukses memulai usaha kecil

Jangan menginvestasikan uang sendiri. Karena kebanyakan bisnis adalah perjalanan yang berisiko, carilah partner. Jadi, jika semuanya tidak berjalan semua rencana, Anda tidak bakal bangkrut karena dana start-up tadi, dan tidak dikejar utang.

Perbudak diri sendiri. Jika Anda tidak bersedia bekerja keras, lembur, melupakan keuntungan pribadi dan kesehatan, maka wirausaha bukan untuk Anda. Pada awalnya, Anda pasti tidak akan mampu membayar karyawan, sekalipun karyawan yang murah. Jadi, karyawan Anda, adalah Anda sendiri.

Hargai waktu. Beri nilai uang pada waktu Anda, misalnya Rp20 ribu perjam. Ini akan membantu saat Anda harus mengambil keputusan: Bila sebuah toko mengenakan biaya Rp10 ribu untuk pengiriman setiap minggu, dan Anda membutuhkan waktu 2 jam untuk pergi ke toko tersebut sendiri, maka bayar terus ongkos kirim dari perusahaan tersebut, karena lebih murah. Ini mungkin bertentangan dengan aturan ke 3, tapi bahkan budak sekalipun juga memiliki nilai ekonomi.

Rekrut karyawan dengan baik. Tanpa memedulikan ukuran usaha Anda, pada akhirnya Anda akan merekrut karyawan dari luar. Untuk itu, lakukan proses rekrutmen dengan hati-hati, tanpa tergesa-gesa, dan perlakukan hal tersebut sepenting saat Anda memulai usaha. Sangat disayangkan sikap pemilik usaha yang punya visi untuk usahanya, tapi merekrut karyawan yang justru menghalanginya meraih visi tersebut.

Jual kelebihannya, bukan harganya. Saat Anda memulai usaha, sudah sewajarnya Anda frustasi memasarkannya.Tapi, jika Anda bersaing pada harga, Anda pada akhirnya kan menjual dengan harga pas-pasan atau bahkan di bawah modal. Kuasai keahlian berkomunikasi dengan pelanggan, untuk menjelaskan bahwa harga produk Anda lebih tinggi karena memiliki nilai yang lebih baik.

Ketahui angka dasar. Mengetahui berapa banyak uang yang Anda butuhkan untuk menjalani usaha – mulai dari sewa toko, listrik, asuransi karyawan, sampai harga tinta printer, kertas, dan pajak. Lalu bagi semua itu dengan berapa hari dalam setahun Anda akan buka, dan… itulah angka dasar – jumlah minimum pendapatan yang Anda butuhkan setiap hari. Jika Anda tidak pernah berpikir tentang angka dasar, coba pikir ulang.

Gunakan teknologi terbaru. Teknologi anyar seperti aplikasi dan penyimpaanan data dengan cloud technology sangat murah dan membuat perusahaan kecil dapat bersaing dengan perusahaan besar. Manfaatkan teknologi rendah biaya yang ada di pasaran.

Perlakukan vendor dengan baik. Perlakukan vendor dan suplier Anda sebaik mungkin, seperti halnya Anda memperlakukan para pelanggan. Mereka bisa saja memberikan diskon berdasarkan besarnya volume pemesanan Anda, atau bahkan demi menjaga hubungan baik, serta berharap ada peningkatan volume di masa mendatang. Hubungan yang baik membuat mereka juga dapat memahami keterlambatan pembayaran, bahkan memberikan pengiriman gratis.

Kamis, 28 Maret 2013

Resep Masakan Timur Tengah

RESEP ROTI MARYAM

RESEP ROTI MARYAM

BAHAN ROTI MARYAM : • tepung terigu protein tinggi 500 gram • air 200 ml • telur ayam 2 butir • garam secukupnya • mentega/margarin 125 gram CARA MEMBUAT ROTI MARYAM :   Resep Selengkapnya ...
RESEP ROTI JALA KARI KAMBING

RESEP ROTI JALA KARI KAMBING

BAHAN : Untuk Roti Jala: 225 gr tepung terigu 3 butir telur ayam 2 sendok teh garam 500 cc santan yang sedang kentalnya 2 sendok makan minyak goreng UNTUK KARI KAMBING :   Resep Selengkapnya ...
RESEP LABNEH (LABANEH)

RESEP LABNEH (LABANEH)

BAHAN : * 1 resep labneh (Yoghurt Cheese) * minyak zaitun PERSIAPAN : 1. Membuat satu kuantitas labneh, mengikuti petunjuk untuk labneh. 2. Ambil satu sendok makan Labneg dan gulung menjadi halus.   Resep Selengkapnya ...
RESEP SAHI NA’NA’ (TEH MINT )

RESEP SAHI NA’NA’ (TEH MINT )

Teh (arabic: sahi) Daun Mint (arabic = na’na’), salah satu budaya orang arab adalah minum teh. Banyak sekali jenis teh yang diambil dari daun-daun herbal. Ini salah satu nya. Dengan cara penyajian   Resep Selengkapnya ...
RESEP LAHAM MASHWI

RESEP LAHAM MASHWI

BAHAN–BAHAN : * 1 bawang bombay, 100 g * 250 g daging giling sapi * 1 sendok teh garam, 4 g (secukupnya) * 1/4 sendok teh bubuk merica hitam * 1/2 sendok   Resep Selengkapnya ...
RESEP KAMBING GULING KHAS ARAB

RESEP KAMBING GULING KHAS ARAB

Kambing yang diolah dengan cara dibakar itu begitu nikmat untuk disantap. Aroma rempah-rempah menambah gurih kambing guling. BAHAN – BAHAN : 1 ekor kambing muda yang sedang besarnya, buang kepala, kaki, jeroan   Resep Selengkapnya ...
RESEP ET SOTE

RESEP ET SOTE

BAHAN : * daging dipotong agak besar (daging sapi atau kambing) * bawang bombay/merah diiris * bawang putih diris atau dihaluskan * tomat dipotong-potong * cabe hijau atau merah diiris (optional) *   Resep Selengkapnya ...
RESEP FATEH HUMUS BIL LABNEH

RESEP FATEH HUMUS BIL LABNEH

Hummus berasal dari bahasa Arab, ada yang menyebutnya humus, humous, dan juga hummos. Makanan yang biasa digunakan sebagai selai pada pita bread ini berbahan dasar kacang kedelai yang dihaluskan, lentini, tahini, juga   Resep Selengkapnya ...

Rabu, 27 Maret 2013

Resep Pizza

Meski saat ini memesan pizza melalui layanan delivery order semudah menghitung angka 1,2,3, namun tak ada salahnya sesekali anda menghidangkan pizza spesial buatan anda sendiri bagi keluarga. Dengan isian topping yang sesuai anda dan keluarga, akan membuat pizza anda ‘one … Continue reading

Resep Tiramisu Mini

Tiramisu adalah salah satu jenis hidangan dessert yang sangat terkenal. Tiramisu berasal dari Italia namun telah menjadi makanan yang mendunia. Dengan sedikit inovasi pada cara penyajian, tiramisu bisa menjadi salah satu alternatif dessert yang praktis untuk disajikan pada makan malam … Continue reading

Resep Spaghetti Carbonara

Pasta berasal dari Italy. Dapat dimasak dengan beberapa jenis saus. Kali ini kami ingin berbagi resep spaghetti dengan saus carbonara yang creamy dan gurih. Menu ini banyak ditemui di restaurant atau cafe, namun tidak ada salahnya kita mencoba memasak sendiri … Continue reading

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PERHOTELAN


SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PERHOTELAN

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PERHOTELAN
Sistem manajemen hotel atau yang sering disebut Hotel Management System (HMS) adalah sebuah program komputer (hotel software) bertujuan membantu manajemen hotel dalam kegiatan hotel baik kegiatan sehari-hari maupun laporan-laporan yang diperlukan hotel. Kegiatan itu adalah menerima tamu (check in), mendata tagihan tamu (guest folio), pembayaran tamu (guest payment). Dengan adanya sistem ini diharapkan para tamu mendapatkan pelayanan yang lebih baik (good of service). Hasil lain yang dicapai dengan pemakaian sistem manajemen adalah efisiensi dalam operasional sehari-hari hotel.
Aliran data yang dihasilkan sistem ini dapat dibagi tiga katagori:
  1. Level paling atas untuk kebutuhan top manajer. Kebutuhan akan data/informasi bersifat jangka panjang, sangat tidak pasti, environmental, perencanan dan kebijaksanaan dan laporan yang berbentuk ringkas.
  2. Level menengah untuk midle manager. Kebutuhan akan data/informasi bersifat jangka menengah, relatif lebih pasti, organizational, pelaksanaan kebijaksanaan dan perencanaan taktis, laporan relatif terperinci
  3. Level bawah untuk lower manajer. Kebutuhan akan data/informasi bersifat jangka pendek, sedikit pasti, departmental, pelaksanaan aktifitas harian dan pemeliharaan, laporan yang terperinci.
Ruang lingkup sebuah sistem manajemen hotel sangatlah luas, tergantung kelengkapan fitur yang disediakan oleh program tersebut. Kelengkapan itu sendiri sangat tergantung pada type/jenis hotel dan struktur organisasi perhotelan. Sistem manajemen hotel harus dapat menangani pekerjaan :
  1. Pada divisi kamar (room devision), terutama bagian kantor depan (front office) dan bagian tata graha (housekeeping).
  2. Pada divisi accounting (accounting devision) untuk semua bagian accounting
  3. Pada divisi restorant dan bar (bar and restourant division).
  4. Pada divisi marketing (marketing devision)
  5. Pada divisi teknisi dan peralatan (engginering division)
Tetapi tidak semua sistem manajemen hotel yang ada sekarang mendukung ke 5 pekerjaan di atas, ada beberapa sistem yang hanya mendukung sebagian pekerjaan ataupun ada beberapa sistem yang dapat mencakup lebih dari kelima pekerjaan pokok di atas.
Dengan kemajuan teknologi, sebuah sistem dapat dihubungkan dengan perangkat-perangkat keras lainnya (hardware) seperti kamera pengintai (spy camera) dan menyimpan datanya dalam database untuk pengarsipan data-data tamu guna memenuhi keamaan publik jika suatu saat diperlukan. Dengan menghubungkan sistem manajemen dengan kunci otomatis dengan menggunakan kartu (smart card, optic card, dll) maka keamanan tamu lebih terjamin dan pengawasan terhadap tamu yang keluar masuk (check in or check out) dapat dikontrol dengan baik. Dengan menghubungkan penggunaan telepon genggam (handphone) maka para calon tamu dapat memesan kamar hotel dengan menggunakan fasilitas kirim pesan pendek (SMS, sort mesagge system). Tujuan pengintegrasian alat-alat di atas dan alat-alat lainnya semakin menambah kompleksnya sebuah sistem manajemen hotel dan mengaburkan tujuan awal pengggunaan sistem ini. Akhirnya banyak hotel menggunakan sistem manajemen hotel untuk tujuan menaikkan rate hotel mereka. Hal ini terjadi karena asumsi hotel yang menggunakan sistem adalah hotel yang bermanajemen baik.
PROGRAM APLIKASI HOTEL
Mendirikan dan mengembangkan bisnis perhotelan memerlukan suatu sistem yang handal dan terintegrasi agar strategi dan tujuan bisnis yang direncanakan dapat diraih secara total. Dengan penerapan sistem perhotelan yang baik akan mampu mengurangi cost secara signifikan, mampu meningkatkan kinerja perusahaan dan menjaring customer loyalty lebih banyak.
PROGRAM HOTEL hadir sebagai solusi penerapan manajemen hotel secara terintegrasi dan menyeluruh melalui software manajemen perhotelan yang handal. PROGRAM HOTEL ini dapat dikembangkan dimanapun termasuk hotel, apartemen, resort dan lain sebagainya. Dengan menggunakan PROGRAM HOTEL, perusahaan Anda dapat meningkatkan pelayanan kepada kustomer secara lebih baik yang akan berdampak positif pula pada peningkatan profit/ keuntungan perusahaan.
Beberapa penerapan sebagai berikut :
(dapat disesuaikan dengan kebutuhan manajemen hotel)
1. DATA
Untuk mendukung jalannya aplikasi, dibentuk data pendukung sebagai berikut :
Tarif & Jenis Kamar
Pencatatan tarif harga dan jenis sewa kamar yang ada pada hotel.
Kamar
Pencatatan nomor kamar yang ada pada hotel yang disertai harga modal, tarif harga jual.
Fasilitas Kamar
Pencatatan fasilitas yang ada pada tiap-tiap kamar.
Menu Makanan Resturan/ Mini Bar
Pencatatan jenis menu makanan dan minuman yg tersedia beserta daftar harga/ modal. Pemesan akan diberikan tagihan dalam bentuk Bill yang tercetak oleh printer. (boleh menjadi bill tamu ataupun pengunjung sesaat/ cash)
Bank Data Tamu.
Kumpulan nama tamu yang sudah pernah menginap, akan komputer memberikan satu nomor customer.
Booking
Pemesanan kamar
Daftar Rekanan
Daftar rekanan hotel yang diperbolehkan menjadi piutang.
Cara Pembayaran
tehnik cara tamu membayar di kasir (cash, piutang, dll)
Identitas Petugas
daftar nama petugas/ user.
Nama Negara
kelompok tamu berdasarkan negara.
Propinsi
kelompok tamu berdasarkan daerah propinsi
Satuan Barang
Transaksi barang makanan/minuman di restauran.
Unit Kerja
Daftar unit kerja yang ada di Hotel.
Daftar Tarif Biaya / Dep.
Daftar seluruh tarif biaya (tarif data electronic)
Departemen Penerimaan
Pusat biaya pada kas penerimaan.
Kumpulan Register Penerimaan
daftar penerimaan yang terintegrasi.
2. TRANSAKSI
- BOOKING (Pemesanan kamar)
- CHECK IN (Registrasi tamu)
- INPUT BILLING, Pencatatan tranksaksi terhadap :
- Administrasi
- Kamar penginapan
- Restaurant/ Mini Bar * Print of Sales
- Pusat Jajanan/ belanja
- Bar/ Karaoke
- Loundri
- Rent Car / Taxi
- Convention Hall
- Telephone
- Etc
- CHECK OUT
- PRINT OUT KWITANSI / BILL
3. REPORT (LAPORAN)
-Tamu yang sedang menginap
-Daftar pemakaian kamar (kosong, berisi)
-Uang Kas Masuk (harian/ bulanan/ tahunan)
-Penerimaan per petugas kasir
-Omset dan Laba (per departemen)
-Piutang Rekanan
-Register Penerimaan

Senin, 25 Maret 2013

macam macam resep kue basah dan kering



1. RESEP KUE KERING COKLAT
kue kering coklat
Bahan-bahan
* 150 gr butter/mentega
* 75 gr tepung gula
* 1 sdt vanili bubuk
* 1 butir kuning telur
* 15 gr coklat bubuk
* 50 gr capucino
* 100 gr dark coklat, lelehkan.
* 25 gr maizena
* 200 gr tepung terigu protein sedang atau rendah

Toping
* ½ butir putih telur ukuran kecil
* 125 gr tepung gula
* 1 sdm air jeruk nipis
* 25 gr capucino
* 15 gr coklat bubuk + ½ sdt pasta coklat

Cara membuat Kue kering
* Kocok margarine,butter, tepung gula dan vanili sampai semua bahan tercampur rata.
* Masukkan telur aduk rata.
* Masukkan secara bertahap campuran tepung terigu,susu, coklat bubuk dan maizena ke dalam adonan, aduk dengan menggunakan sendok kayu, lakukan hingga tepung habis.
* Masukkan dark coklat yg telah dilelehkan , aduk rata
* Giling adonan setebal ½ cm, potong kotak kecil.
* Panggang dengan suhu 160 derajat hingga kue matang, dinginkan.

Cara membuat toping
* Campur putih telur dan gula halus secara bertahap hingga rata.
* Masukkan air jeruk nipis aduk rata.
* Bagi dua adonan, satu bagian campur dgn capucino instan, satu bagian campur dengan coklat bubuk + pasta coklat.

Penyelesaian
Masukkan bahan toping ke dalam plastik segitiga, potong kecil ujungnya. Hias dengan toping putih bagian pinggir mengikuti bentuk kue, penuhi bagian yg kosong dengan toping coklat, beri hiasan ikan kecil warna-warni dari bahan gula. Panggang kembali 5 menit dengan suhu rendah. Dinginkan.

2. CARA MEMBUAT KUE KERING NASTAR
kue kering nastar
Bahan Membuat Kue Kering Nastar:
* 400 gr mentega tawar/ margarin (bisa juga mencampurkan 70% margarin dan 30% mentega)
* 5 btr kuning telur
* 100 gr gula halus
* 2 sdm susu bubuk
* 500 gr terigu protein rendah
* 2 sdm maizena
* 2 btr kuning telur untuk olesan

Bahan Selai Nanas:
- 1 buah nanas, kupas, bersihkan dan parut
- 150gr gula pasir
- 10 cm kayu manis
- 5 buah bunga cengkeh

Cara Membuat Kue Nastar:
# Selai Nanas:
·         Masukkan nanas parut ke dalam wajan bersama seluruh bahan selai. Masak dengan api kecil
·         Aduk dengan spatula kayu sampai tidak berair
·         Angkat dan dinginkan
·         Setelah dingin, ambil sedikit adonan dan bulatkan seukuran kelereng.
# Nastar:
·         Kocok gula halus dan margarin dengan speed rendah sampai rata
·         Masukkan kuning telur, terigu, dan maizena. Kocok lagi hingga rata.
·         Segera matikan mixer bila adonan mulai berbulir.
·         Diamkan adonan sebentar.
·         Panaskan oven di suhu 180 decel
·         Mulai mencetak nastar dengan cara ambil sedikit adonan nastar, pipihkan, masukkan selai nanas, kemudian tutup sampai selai nanas tidak terlihat.
·         Tata di loyang dengan jarak kurleb 1 cm tiap nastar.
·         Panggang selama 20 menit, keluarkan dari dalam oven
·         Oles dengan bahan olesan, kemudian panggang lagi selama 10 menit.
·         Keluarkan dari oven dan dinginkan.

TIPS Membuat Kue Nastar:
·         Kita bisa membeli selai nanas siap pakai di Toko Bahan Kue. Namun yang perlu di ingat, selai nanas yang digunakan untuk membuat nastar dan untuk dioles ke roti itu berbeda.Selai untuk nastar lebih kesat dan padat.
·         Bila selai siap pakai yang kita beli ternyata masih terlalu lembek, kita bisa mengolahnya ulang dengan cara memasukkan selai tersebut ke dalam wajan dan kita masak sampai airnya kabis.
·         Jangan pernah menggunakan 100% butter untuk membuat adonan nastar karena bisa dipastikan hasil nastar buatan kita akan sangat rapuh.
·         Kadang ukuran nastar yang kita bikin tidak seragam, untuk mengatasi masalah ini, kita bisa menggunakan cara: kita gilas adonan nastar dengan menggunakan rolling pin dengan batasan tinggi menggunakan penggaris /majalah yang kita tarush di sisi kanan dan kiri adonan. kemudian kita cetak adonan yang telah digilas tersebut menggunakan cookie cutter bulat yang ukurannya sesuai dengan selera kita. Cara ini selain membuat hasil nastar kita seragam juga mempermudah dan mempercepat pekerjaan kita membuat nastar.
·         Kenapa kita memoles permukaan nastar setelah nastar kita oven selama 20 menit? tujuannya untuk menghindari permukaan nastar yang gosong dan pecah.
·         Untuk hasil polesan yang mengkilap dan cantik, kita bisa menambahkan 2 sdm madu ke dalam adonan olesan. Bila perlu, berikan polesan sebanyak 2x sehingga hasil polesannya lebih cantik.
·         Jangan memixer adonan terlalu lama, karena akan mengakibatkan nastar yang kita buat menjadi keras. sebenarnya bisa saja membuat kue kering tanpa mixer. Cukup menggunakan spatula kayu, pisau pastry, maupun ballon whisk.
·         Tunggu nastar sampai kering benar sebelum memasukkan nastar ke dalam toples/kemasan untuk menghindari nastar cepat melempem.
·         Karena isian nastar berupa selai, membuat nastar menjadi cepat berjamur. Oleh karena itu, pastikan selai yang digunakan benar-benar kering dan tidak mengandung air. Selain itu, buatlah nastar maksimal 2 bln sebelum dikonsumsi.

3. RESEP KUE KERING PUTRI SALJU
kue kering putri salju
Bahan Kue Putri Salju :
*) 175 gram margarin
*) 3 kuning telur
*) 100 gram keju edam parut
*) 1/4 sendok teh garam
*) 175 gram tepung terigu, ayak
*) 30 gram tepung maizena
*) 350 gram gula bubuk

Lalu untuk proses pemembuatan Kue Putri Salju ini bisa anda simak diabwah:
Cara Membuat Kue Putri Salju
·         Siapkan loyang pipih, olesi dengan margarin, sisihkan
·         Kocok margarin hingga mengembang, masukkan telur dan terus kocok hingga mengembang
·         Masukkan tepung terigu, maizena, aduk rata, tambahkan keju edam dan garam, aduk rata hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk
·         Ambil satu sendok teh adonan. bentuk bola, taruh di atas loyang, beri jarak
·         Panggang dalam oven dengan temperatur 160 derajat celcius selama 15 menit hingga matang
·         Dinginkan, taburi dan lumuri dengan gula bubuk, hingga seluruh bagian kue tertutup gula, simpan dalam stoples kedap udara.

4. RESEP KUE KERING KESTENGEL:
kue kering kestengel
Bahan:
·         Margarine forvita 185 gram
·         Roombutter 15 gram
·         Tepung terigu protein rendah 250 – 300 gram, ayak
·         Kuning telur 3 butir
·         Keju tua (edam) 150 gram, parut
·         Keju cheddar 75 gram, parut
·         Kuning telur 2 butir, kocok, untuk olesan
Cara membuat Kue Kastengel :
1. Kocok margarine forvita dan roombutter hingga lembut.
2. Masukkan kuning telur satu persatu sambil dikocok hingga rata.
3. Tambahkan terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk dengan sendok kayu hingga rata.
4. Masukkan keju tua (edam), aduk kembali hingga rata.
5. Masukkan adonan dalam plastic segitiga, potong ujungnya dengan diameter 1 cm.
6. Semprotkan adonan memanjang, potong adonan dengan panjang 3 cm, rapikan. Letakkan adonan di atas loyang bersemir margarine forvita. Oles permukaan adonan dengan kuning telur dan tavuri keju cheddar.
7. Panggang adonan dalam oven bersuhu 160°C hingga matang selama ±20 menit hingga matang. Angkat dan biarkan dingin.
8. Sajikan.

5. RESEP KUE KERING KACANG
kue kering kacang
Bahan:
·         1 kg tepung terigu (kunci biru atau roda biru)
·         500 gr gula halus (menurutku dengan takaran segitu kurang manis, jadi bisa ditambah)
·         500 gr kacang tanah sangrai tumbuk
·         500 gr minyak goreng (yang berkualitas)
·         1 sdt vanili bubuk
·         kuning telur untuk olesan
Cara Membuat:
·         ayak gula halus dan terigu, masukkan vanili, kacang tumbuk, minyak goreng, aduk rata.
·         gilas adonan setebal kira-kira 5 mm (bisa lebih tapi jangan terlalu tipis), cetak sesuai selera, bisa berupa bulan sabit, bintang, hati atau yang lain.
·         taruh diloyang yang diolesi mentega, olesi bagian atas dengan kuning telur
·         panggang sampai matang 150 derajat celcius selama kira-kira 15-20 menit

Sewaktu masih panas, kue terasa agak lembek namun setelah dingin tidak lembek lagi. Jika ingin mencoba, buatlah setengah resep dahulu.

Itulah resep dan cara membuat kue kering yang bisa disampaikan saat ini. Untuk jenis kue-kue kering yang lain yang belum disebutkan diatas, bisa ditanyakan. Kami akan bantu untuk mencari informasi dan membuatkan resep lengkap dengan cara membuatnya disini. Coba juga resep pancake dan puding agar sebelumnya.


1. Resep dan Cara Membuat Brownies Kukus
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgC_c1nBy6l9JPA6-Roa-gc74U1A9neEdeiyMYY4g9sq85rQYFYPJm5TbAvkCCowL_X_Xad1MW_UnnNtwUfyPTj8TBizPxrm9hVu25tJax3OaKBp-dN-IddQNwi_RupXBnOShdyEGzZ3VE/s320/Resep-Brownis-Kukus.jpg
Bahan
  • Telur 6 butir
  • Gula 225 gram
  • Pasta Coklat
  • Garam secukupnya
  • Emulsifier 1  sdt teh
  • Terigu 125 gram, ayak, aduk rata dg coklat bubuk
  • Coklat bubuk 50 gram, ayak, aduk rata dg terigu
  • Susu Kental Manis (SKM) 75 ml
  • Minyak  goreng 175 ml
  • Dark Cooking Cokelat 100 gram, lelehkan, campur dg minyak

Cara membuat
   1. Kocok telur gula, emulsifier, garam dan pasta coklat  hingga mengembang dan kaku.
   2. Masukkan campuran tepung terigu dan cokelat bubuk. Aduk perlahan hingga rata.
   3. Masukkan campuran minyak dan coklat yang sudah dicairkan, aduk hingga rata.
   4. Sisihkan sepertiga bagian adonan, beri  susu kental manis, aduk rata.
      Bagi 2 adonan tanpa susu kental manis, bagian I kukus selama 10 menit, tambahkan
      adonan dg SKM selama 10 menit, terakhir masukkan adonan sisa tanpa
      SKM, lanjutkan mengukus selama kira kira 20 menit. Angkat.

Tips pembuatan :
  •  Adonan telur, gula dan emulsifier harus dikocok sampai benar benar kaku
  •  Kukusan harus benar benar panas saat adonan dimasukkan ke dalam kukusan.
  •  Jangan lupa membungkus tutup kukusan dengan serbet bersih supaya air kukusan tidak turun dan membasahi kue yang sedang dikukus
  • Pengukusan menggunakan api sedang, api yang terlalu besar menyebabkan permukaan brownies kukus menjadi bergelombang dan berlubang lubang

2. Resep dan Cara membuat Kue Basah Kukus Susu
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh-kKYmD0DxHYOhRGstBlKzjpdh3Wts5ejjaRfXBtA1zaEOJ6imd5P1Jk4-U8U5B9jJ60sHbluWPOcItnT6Q50NT8X21fi3t8d-R-PDDqLJTDtRynl2rGareyDRyUctd5sE4Fhk465tYqo/s320/resep-kukus-susu.jpg
Resep:
  •     200 gram gula palem
  •     175 gram air kelapa
  •     200 gram tepung beras
  •     1/2 sdt ragi instan
  •     80 gram tepung terigu
  •     25 gram tepung kanji
  •     1 sdt garam
  •     1 sdt bumbu spekuk
  •     1 sdt baking powder
  •     250 ml susu

Cara Membuat Aneka Kue Basah  Kukus Susu:
  •     Rebus gula palem dan air kelapa sampai mendidih, angkat dan diamkan sampai hangat kuku.
  •     Tuang ke dalam tepung beras lalu uleni sampai kalis. Dinginkan.
  •     Masukkan ragi instan, tepung terigu, garam, bumbu spekuk, baking powder dan susu sambil dikeplok-keplok selama 15 menit. Diamkan selama 25 menit.
  •     Tuang ke dalam cetakan kue mangkuk lalu kukus selama 20 menit.

Untuk 25 buah

3. Resep dan Cara membuat Chocolate Kiwi Cake

Resep/Bahan:
  • 100 g kismis
  • 100 g kiwi kering
  • 60 ml rhum, jika suka
  • 140 g mentega
  • 250 g gula pasir
  • 2 butir telur ayam
  • 2 kuning telur ayam
  • 1 sdt vanili bubuk
  • 180 ml yoghurt tawar
  • Ayak jadi satu:
  • 170 g tepung terigu
  • 50 g cokelat bubuk
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt soda kue
  • ½ sdt baking powder
  • Taburan:
  • 100 g almond iris
  • 100 g chocolate chips

Cara membuat:
  •     Campur buah kering dengan rhum hingga rata. Diamkan beberapa saat.
  •     Kocok mentega dan gula hingga gula larut.
  •     Tambahkan telur satu persatu sambil kocok hingga rata.
  •     Masukkan yoghurt, aduk rata.
  •     Masukkan campuran terigu, aduk hingga rata.
  •     Masukkan campuran buah kering, aduk rata.
  •     Tuang ke dalam loyang.
  •     Beri bahan taburan.
  •     Panggang dalam oven panas 180C selama 30 menit.
  •     Angkat dan dinginkan.

Untuk 2 loyang







4. Resep dan cara membuat Kue Lupis:
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgLaRdNMmxhfBCk7QHv0gLS3MHvQwOJXpBp9CIwAJglaqEaLkjFWpZe1SnG35fub0P9QhtOUPmOWpxSz7w-_UCDs9-6q-lB33-EyI0cE8m4yIYn-2ey6MPBa6R08AqfFRNg0OY6OmhsthY/s1600/resep-Kue-Lupis.jpg
BAHAN :
  • beras ketan 1 kg
  • gula merah 200 g
  • kelapa parut 0,25 butir
  • garam secukupnya

CARA MEMBUAT LUPIS :
  • Ketan dimasak dengan air, hingga setengah matang.
  • Selanjutnya, ketan dibungkus dengan daun pisang. Bentuknya bisa segi tiga (satu sendok makan beras ketan setiap satu bungkus) atau bulat memanjang (satu cangkir beras ketan setiap satu bungkus).
  • Beras ketan yang sudah dibungkus daun pisang dikukus hingga benar-benar matang.
  • Gula merah direbus menjadi sirup kental.
  • Kelapa parut diberi sedikit garam.
  • Untuk lupis yang berbentuk segitiga bisa langsung disajikan setelah dibuka, namun yang berbentuk bulat memanjang bisa dipotong-potong kira-kira setebal 1 cm terlebih dahulu. Sajikan lupis di piring kecil dengan ditaburi kelapa parut dan gula merah cair.

CATATAN :
Dahulu orang membuat lupis dengan membuat bentuk segi tiga.
Namun, karena susah membungkusnya dan jumlahnya menjadi sangat banyak,
maka bentuk bulat memanjang kini lebih disukai karena tidak repot dalam membungkus dan
membukanya. Agar lupis lebih nikmat, sebaiknya dipilih
kelapa yang agak muda untuk dibuat kelapa parut.

5. Resep dan Cara Membuat Kue Nanas:
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhyZpRHOJEKcCRM2rg01A28em2ky_Z0HB3llhKaffbpFsH9dc6LEzZ8hZSVX08b3O5rllRWWFejGuZ9zqXclkTOTnyHH0t6xSiInPaKrPFriX_VDL7ZE90bWE9WIUj7i3h13Cze_d1fw5c/s320/Resep-Kue-Nanas.JPG
BAHAN :
  • 1 buah (400gram) nanas, dihaluskan
  • 250 gram gula pasir
  • 250 gram tepung kanji
  • 1/2 sendok teh garam
  • 200 gram bihun, diseduh air panas, ditiriskan
  • 1/2 sendok teh vanili bubuk
  • 2 tetes pewarna kuning
  • 2 tetes pewarna hijau
  • kelapa parut untuk taburan


CARA MEMBUAT KUE NANAS :
  • Campur nanas halus, gula pasir, tepung kanji, garam, bihun, dan vanili bubuk. Aduk rata.
  • Bagi 2 adonan. Satu bagian ditambahkan pewarna kuning.
  • Aduk rata. Sisanya ditambahkan pewarna hijau. Aduk rata.
  • Tuang adonan di cetakan kue putu yang dioles minyak. Kukus 20 menit sampai matang.
  • Setelah dingin, keluarkan dari cetakan. Sajikan dengan taburan kelapa parut.

Untuk 25 porsi

Nah, itulah beberapa contoh resep kue basah yang bisa disajikan kali ini. Jika ada permintaan untuk diupdate, bisa komentar dibawah ya. Oh ya, silahkan download 25 resep kue basah disini

Lihat juga resep-resep makanan yang lain yang sudah dipublish diblog kemon baca ini. Ada beberapa resep kue yang sudah ada. Misalnya; Resep Kue Kering, Resep Pancake dan juga resep puding agar-agar.